SDI Pelita Hati Kembali Memberikan Bantuan Beras 5 Kg
Sabtu, 14 Februari
2015 Sekolah Dasar Islam Pelita Hati kembali membagikan Beras ikan
paus 5 Kg, Serta uang 20.000 ke semu siswa dan siswi Pelita hati dan
Madarasah Diniyah Misbahus Shudur sebanyak 150 Siswa dan masyarakat
setempat.. Pembagian beras 5 Kg ini sudah kali ke empat mulai 2014 Awal tahun
lalu. . pembagian beras ini merupakan suatu bentuk solidaritas antar sekolah
dan masyarkat dan siswa guna untuk menyambung hubungan emosional di lingkuangan
sekolah pelita hati. Pembagian beras 5 Kg tidak hanya diberikan kepada siswa
formal dan MD, Masyarkat setempat yang berdomisili di sekitar
pelita hati juga mendapatkan jatah beras dari sekolah.
Pembagian beras ini tidak dimaksudkan untuk
kepentingan tertentu atau unsur politis lainnya. bantuan ini murni untuk
membantu ekonomi rakyat yang ada di lingkungan sekolah dan termasuk siswa
pelita hati itusendiri " Tegas Ainul Hayat, S.Pd, M.Pd Sebagai Ketua
yayasan di sekolah tersebut.
"Saya sangat senang sekali ketika bantuan
Beras ini ada lagi, soalnya kebetulan sekarang orang - orang sedang musim
paceklik dan sangat tepat momentnya " Tambah " Raodah " salah
satu orang tua siswa di lingkungan sekolah dasar islam pelita hati.
" Helmi,S.Pd.I Selaku kepala sekolah
pelita hati juga memberikan respon postif di sela - sela perbincangan gur dan
yayasan terhadap semngat dan ke ikhlasan ketua yayasan dalam berjuang untuk
memberikan bantuan beras ini, Ketua yayasan selalu tidak pernah memberitahu
sebelumnya. ini selalu menjadi kejutan kebahagian bagi orang tua siswa dan
masyarakat sekitar. olehnya, Kepala sekolah berharap bantuan ini tidak hanya
berhenti untuk saat ini tapi terus berlanjut agar orang tua siswa dan masyarkat
sekitar juga bisa menikmati jerih payah dan pengorabanan ketua yayasan pelita
hati demi menumbuhkembangkan semangat masyarakt sekitar.
Beras bantuan ini tidak terkait dengan unsur
partai atau sejenis politik lainnya. Bantuan ini murni dari yayasan
atas usaha dan perjuangannya selama ini. Dan Inysa Allah, Selama saya masih
hidup untuk orang tua siswa dan warga sekitar sekolah akan tetap kami
perjuangakan untuk mendapatakan bantuan,kami tahu pinta semua orang tua siswa.
Olehnya doakan keluarga kami dan sekolah kami agar selalu maju dan
tumbuhkembang di jalan yang benar serta mendapat Ridha_Nya. Tegas " Ainul
Hayat kepada Orang tua siswa dan masyarkat sekitar.
Comments
Post a Comment